Detail Berita
Balap Liar Marak, Polres Jember Bertindak
Pewarta : Hanif
20 Mei 2025
16:20
Foto ketika polisi menegur pemotor yang menggunakan knalpot bring pada dini hari Selasa,20 Mei 2025 (Foto : Istimewa)
JEMBER, enewsindo.co.id - Menanggapi keluhan masyarakat terkait maraknya balap liar dan penggunaan knalpot brong di kawasan Jalan Gajah Mada, Satuan Lalu Lintas Polres Jember Polda Jatim menggelar patroli intensif dan penindakan tegas.
Kegiatan ini difokuskan pada malam hingga dini hari, terutama saat akhir pekan yang kerap menjadi waktu rawan terjadinya aksi kebut-kebutan di jalan raya.
Dalam operasi terbaru, petugas mengamankan 14 unit sepeda motor yang terbukti menggunakan knalpot tidak sesuai spesifikasi teknik (spektek), yang menghasilkan suara bising dan mengganggu ketertiban.
Kapolres Jember AKBP Bobby A Condroputra melalui Kasat Lantas AKP Bernardus Bagas Simarmata menyatakan, langkah ini tidak hanya bertujuan untuk menimbulkan efek jera, tetapi juga sebagai upaya preventif.
“Tujuannya agar para pengendara, terutama generasi muda, lebih peduli terhadap keselamatan berkendara dan tidak mengganggu ketertiban umum,” ujar AKP Bagas pada Selasa (20/5).
Selain penindakan di lapangan, pihak kepolisian juga mengimbau kepada para orang tua untuk turut mengawasi kegiatan anak-anak mereka, khususnya di malam hari.
Satlantas Polres Jember akan terus meningkatkan patroli dan menggandeng peran aktif masyarakat guna menciptakan lalu lintas yang aman dan tertib di wilayah Jember.
Komentar
Berita Terbaru
Perhutani KPH Bondowoso Lakukan Ground Breaking Rehabilitasi Hutan
27 November 2025
18:19
59 Mahasiswa D III Keperawatan Universitas Bondowoso Resmi Sandang Gelar A.Md.Kep
27 November 2025
16:24
Tingkatkan Profesionalisme Pers, Kominfo Jember Gelar Level Up "Framing Effect Vs Actual Information
27 November 2025
13:53
Tanggapi Aksi Demo AMJB Wakil Bupati Jember "Ini Masalah Moral dan Arogansi Kekuasaan"
26 November 2025
16:57
AMJB Desak Bupati dan Wabup Akur, Konflik Dinilai Rugikan Rakyat Jember
26 November 2025
14:05
Berita Terpopuler