Detail Berita
Hotel FortunaGrande Jember Hadirkan White Christmas Dinner dan New Year Dinner dengan Konsep Unik
Pewarta : Redaksi
23 Desember 2024
13:25

Gambar
JEMBER, enewsindo.co.id - Menyambut perayaan Natal dan Tahun Baru, Hotel FortunaGrande Jember kembali menghadirkan pengalaman kuliner spesial dengan tema unik yang selalu dinantikan oleh masyarakat Jember. Tahun ini, hotel yang terletak strategis di Jalan Karimata No. 43 Jember itu mengusung "White Christmas Dinner Package" dan "New Year Dinner" yang memadukan kehangatan keluarga dengan suasana elegan.
Bertempat di "Paprika Restaurant", malam Natal pada 24 Desember 2024 akan dirayakan dengan konsep eksklusif "Rijtafel". Konsep ini menghadirkan penyajian makanan secara berurutan, menggabungkan kuliner dari berbagai daerah Nusantara. Tradisi ini dikenal sejak era kolonial Hindia-Belanda, di mana tata cara perjamuan formal Eropa dipadukan dengan budaya makan masyarakat lokal yang menjadikan nasi sebagai makanan pokok.
Acara yang berlangsung mulai pukul 19.00 hingga 22.00 WIB ini akan dimeriahkan oleh dekorasi Natal yang memikat, dengan aksesori meriah yang menghiasi area lobby hingga restoran. Kehangatan malam Natal juga akan ditambah dengan alunan "Live Music", menciptakan suasana akrab bagi pengunjung yang ingin merayakan momen spesial bersama keluarga tercinta. Harga untuk paket makan malam ini terbilang sangat terjangkau, hanya Rp 180.000 per orang.
Tak hanya berhenti di malam Natal, Hotel FortunaGrande juga menyiapkan kejutan untuk malam pergantian tahun pada 31 Desember 2024. Dengan nuansa pantai yang menawan, "New Year Dinner" di Paprika Restaurant akan digelar mulai pukul 18.00 hingga 23.00 WIB. Chef Ranto, juru masak andalan hotel, akan menyajikan hidangan istimewa untuk menyempurnakan malam tahun baru. Harga yang ditawarkan sama menariknya, yakni Rp 180.000 per orang.
Menurut May Agustiningrum, Senior Sales Manager Hotel FortunaGrande Jember, konsep Rijtafel dipilih karena keunikan dan nilai historisnya. "Tahun ini, kami mempersembahkan konsep makan malam yang historikal untuk pengunjung sekaligus memberikan pengalaman kuliner yang berbeda. Kami percaya, ini akan menjadi momen berkesan bagi masyarakat Jember, terutama di malam spesial seperti malam Natal," ujarnya.
Dengan paket-paket spesial ini, Hotel FortunaGrande Jember mengundang masyarakat untuk menikmati momen tak terlupakan bersama keluarga dan orang terkasih. Tempat terbatas, jadi segera lakukan reservasi untuk merayakan Natal dan Tahun Baru dengan suasana istimewa.
Komentar
Berita Terbaru

Aktivis Pemuda Kangean Dituduh Merampas Alat Seismik, Miftah : Perampok Sebenarnya adalah PT KEI
9 Oktober 2025
12:45

Presiden Prabowo Lantik Dewan Komisioner Baru LPS, Perkuat Stabilitas Sistem Keuangan
9 Oktober 2025
08:06

Ubah Tantangan Jadi Peluang, Kodim 0416/Bute Tanam Bibit Cabai dan Tebar Benih Ikan
9 Oktober 2025
05:51

YBM BRILiaN SBO Malang Salurkan Dana Zakat untuk Pondok Pesantren di Jember
8 Oktober 2025
20:23

Kunjungan Direktur Keuangan PTPN I Tingkatkan Semangat dan Optimisme di Kebun Tembakau Regional 5 Ajung
8 Oktober 2025
12:08
Berita Terpopuler