by

Pembukaan SPAB di SMP Ar-Rohmah Putra Digelar dalam Bahasa Inggris

MALANG enewsindo.co.id –

BPBD Jawa Timur bersama Sekber Relawan Penanggulangan Bencana (SRPB) Jawa Timur menggelar pembukaan Satuan Pendidikan Aman Bencana (SPAB) yang diadakan di Islamic Boarding School (IBS) SMP Ar-Rohmah Putra.

Pembukaan SPAB menggunakan Bahasa Inggris sebagai pengantar.
Sekolah yang berada di Jalan Raya Apel No.61, Semanding, Desa Sumbersekar, Kecamatan Dau, Kabupaten Malang ini menerapkan Bahasa Inggris untuk komunikasi sehari-hari.

Para siswa SMP Ar-Rohmah Putra sangat antusias mengikuti gelaran yang diadakan selama dua hari, Senin-Selasa, 31 Juli-1 Agustus 2023.

Sekretaris BPBD Jatim Andhika Nurrahmat Sudigda memberikan materi tetang manajemen bencana sekaligus membuka kegiatan ini.

“Bencana mengancam dan mengganggu kehidupan dan penghidupan manusia. Hal ini disebabkan oleh faktor alam atau faktor non alam.
Manusia juga berperan penting untuk mencegah jatuhnya korban jiwa, kerusakan lingkungan, harta benda, dan dampak psikologis,” jelas Andhika.

Andhika juga menyampaikan bermacam-macam bencana yang terdapat di Jawa Timur. Juga mengenal karakter skala gempa yang ringan namun sangat berperan terhadap siklus ke depannya.

Kegiatan SPAB kali ini difasilitatori oleh Aslichatul Insiyah, Nurul Wachida, dan Doddy Prakasa F. Sebanyak 100 orang hadir sebagai peserta dalam SPAB kali ini. Mereka berasal dari siswa dan stakeholder sekolah.

Dalam pembukaan yang digelar di aula ini juga dihadiri Kepala Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan (PK) BPBD Jatim Muhammad Chisjqiel, Kabid PK BPBD Kabupaten Malang Zainuddin, ‌Kepala SMP Ar-Rohmah Putra Syarif Hidayatullah, dan Kabid SD Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Malang Kamilin.(*)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *