by

Peringatan Isra Mikraj di Lapas Banyuwangi: Tingkatkan Iman dan Persatuan

BANYUWANGI, enewsindo.co.id – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Banyuwangi mengadakan peringatan Isra Mikraj di Lapangan Tenis Blok Timur pada Rabu (12/2/25). Kegiatan tersebut diikuti dengan penuh khidmat oleh seluruh warga binaan.

Peringatan Isra Mikraj ini menjadi momen yang penting untuk meningkatkan nilai spiritual dan keimanan warga binaan, serta sebagai bagian dari upaya pembinaan kemandirian dalam menumbuhkan kesadaran beragama.

Kepala Lapas Banyuwangi, Mochamad Mukaffi, menegaskan bahwa kegiatan peringatan Isra Mikraj ini bukan sekadar seremonial, tetapi juga sebagai sarana untuk pembinaan spiritual bagi warga binaan.

“Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memperkuat iman dan ketakwaan warga binaan, agar nilai-nilai kebaikan terus tertanam dalam diri mereka,” ungkap Mukaffi.

Mukaffi berharap peringatan Isra Mikraj dapat memberikan hikmah serta ilmu yang berguna bagi warga binaan, yang nantinya dapat mereka jadikan bekal dalam menjalani kehidupan.

“Semoga ilmu yang didapat pada kegiatan ini dapat memperkuat iman kita dan diterapkan dalam kehidupan sehari-hari,” pesan Mukaffi.

Ustaz Fauzan Anshori, penceramah dalam kegiatan tersebut, mengajak warga binaan untuk lebih memperkuat nilai keimanan dan memahami makna mendalam dari peristiwa Isra Mikraj, yang juga melahirkan perintah untuk sholat.

Fauzan juga mengingatkan warga binaan untuk selalu bersyukur atas segala nikmat yang diberikan Allah SWT, serta menjaga hubungan baik dengan sesama.

“Sholat adalah penghubung antara hamba dan Tuhannya. Melalui sholat, kita diajarkan untuk selalu bersyukur dan menjaga kerukunan dengan sesama,” tuturnya.

Melalui peringatan Isra Mikraj ini, Lapas Banyuwangi berharap dapat menciptakan lingkungan yang harmonis dan penuh kedamaian, serta mendorong warga binaan untuk menjadi pribadi yang lebih baik setelah menjalani masa hukuman. (ted)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *