by

Lapas Kelas II A Jember Lakukan Pembinaan Rutin

Ket: Hendri Astronino P. Memberikan penyuluhan kepada warga binaan Lapas Kelas II A Jember

ENEWSINDO, Jember – Lembaga Permasyarakatan (Lapas) merupakan tempat untuk melakukan pembinaan terhadap narapidana dan anak didik pemasyarakatan di indonesia.

Sebagai salah satu bentuk pelaksanaanya Lapas Kelas II A Jember secara rutin memberikan bimbingan sosial serta kerohanian terhadap warga binaanya.

Kegiatan Pembinaan Bermusik Juga Salah Satu Program Lapas Untuk Warga Binaanya

Di wawancarai saat melakukan pembinaan Hendri Astronino P. SH. M.Si selaku Kasi Binadik Lapas Kelas 2 A Jember menyampaikan kepada seluruh warga binaanya untuk selalu patuh akan peraturan yang ada di Lapas Jember (20/08/2022).

“Saya menghimbau kepada teman-teman di lapas untuk selalu mematuhi peraturan yang ada dan harus bisa menjaga diri sendiri masing-masing”ungkapnya

Terakhir Hendri menyampaikan kepada awak media dan warga binaan lapas.

“Kalau semua aturan yang tadi sudah tertanamkan dalam diri masing-masing warga Insyaallah tidak akan ada kendala lagi dalam proses pemulangan ”pungkasnya.