by

Geliat Wisata Agro PTPN XII

EnewsIndo.co.id,Jember-Pasca Pandemi covid 19 yang melanda dunia dalam kurun waktu hampir 2 tahun sangat berdampak pada lesunya perekonomian tak terkecuali bisnis di sektor pariwisata, salah satunya agrowisata Cafe dan Rest Area Gumitir.

Dewasa ini iklim wisata mulai menampakkan geliatnya seiring berakhirnya pandemi.

Kerinduan masyarakat akan berwisata menjadi peluang positif bagi pengelola Cafe dan Rest Area Gumitir sebagai salah satu wisata agro andalan PT. Perkebunan Nusantara XII .

Wisata agro Cafe dan Rest Area Gumitir selain resto yang menyajikan kuliner, bagi pengunjung dapat menikmati musik interaktif, spot selfie, ATV , berkuda serta kereta wisata mengunjungi terowongan kereta api dan pabrik pengolahan kopi.

Pihak pengelola mengembangkan spot dan wahana baru untuk menarik minat pengunjung Cafe dan Rest Area Gumitir.

Warung Kopi Asli ( warkopas) Gumitir merupakan spot baru andalan yang telah dikembangkan saat ini.

Dengan konsep yang unik dan nuansa alam Warkopas menyajikan racikan kopi robusta Asli gunung Gumitir dan aneka snack ringan.

Kenikmatan kopi terbaik dengan harga yang sangat terjangkau disajikan sambil menikmati suasana alam berlatar perkebunan kopi yang indah dan sejuknya hawa pegunungan Gumitir.

Warkopas Gumitir mulai buka pukul 06.00 – 24.00 WIB yang berlokasi tepat di depan gerbang Cafe dan Rest Area Gumitir.

Pemandangan pegunungan yang sangat menarik menciptakan ide peluang pengembangan yang baru berupa resort yang berkonsep glamping ( glamour camping ) yang dalam waktu terakhir sangat populer dan sangat diminati oleh wisatawan baik dalam dan luar negeri yang saat ini masih dalam proses pengembangan.

Kedepannya pihak pengelola juga akan mengembangkan beberapa wahana seperti kolam keceh dan spot – spot selfi terbaru yang menjadika Cafe dan Rest Area Gumitir menjadi salah satu destinasi wisata andalan kabupaten Jember dan sekitarnya.

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *