JEMBER enewsindo.co.id
Memanfaatkan limbah kertas dan Bahan Bekas Banner yang tidak terpakai, Hotel
FortunaGrande Jember pada bulan Suci Ramadhan kali ini membuat Dekorasi
berbentuk Bedug dengan diameter 1.2 Meter dan panjang 2 Meter.
Bedug tersebut sebagai Dekorasi Tahun ini yang menjadi salah satu spot foto di area
Lobby Hotel FortunaGrande Jember.
Pembuatan Dekorasi Ramadhan bertema Bedug Keberuntungan ini diharapkan
menjadi salah satu bentuk ekspresi yang dituangkan ke sebuah kreatifitas dari suka cita
Seluruh Karyawan Hotel FortunaGrande Jember dalam Menyambut Bulan Suci
Ramadhan.
Helman Dedy Choandra atau biasa disapa Mas Andra, General Manager Hotel
FortunaGrande Jember menyampaikan bahwa Dekorasi Bedug Keberuntungan ini
adalah Kreatifitas dari Tim Kami, yang memanfaatkan bahan bekas dan kertas cincang
dari kertas yang tak terpakai lagi di Hotel FortunaGrande Jember.
Selain sebagai
Dekorasi, Bedug Keberuntungan ini juga sering di manfaatkan Tamu mengabadikan
Moment pada saat menginap maupun pada saat berkunjung di jam buka Puasa.
” Selain
Dekorasi Bedug, kami juga memberikan penawaran Paket Buka Puasa Bersama
dengan Tema Bukberan. Dengan harga Rp 120.000 per Orang, para pengunjung dapat
menikmati Sajian Buka Bersama sepuasnya setiap Hari pukul 17.30 – 20.00 sepanjang
Bulan Ramadhan. Silakan Pesan Ke Hotel FortunaGrande Jember sebelum
kehabisan” tutur Andra.
” Kami juga Tak Lupa Mengucapkan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa Ramadhan
untuk Bapak Ibu Pengunjung setia Hotel FortunaGrande Jember ” tutupnya.